Pantai Nglambor |
Pantai Nglambor, si Unik Menarik
Ada yang tau pantai ini?? Pantai menarik dengan kelebihan
unik. Yap, awesome merupakan salah satu pujian untuk pantai satu ini. Pantai
Nglambor, pantai yang tersembunyi diantara 2 kura kura raksasa. Setidaknya begitulah
mereka menyebut. Kura kura ini adalah 2 pulau karang yang bentuknya mirip kura
kura, selain menakjubkan juga berfungsi sebagai penahan ombak.
Dengan adanya si kura kura kembar, maka ombak yang berada di
pantai ini cukup kalem. Sehingga pengunjung dapat snorkeling atau berenang
tanpa takut terseret ombak. Nah,inilah kelebihan lain Pantai Nglambor. Snorkeling
disini sangat mengagumkan, ada terumbu karang, rumput laut, aneka ikan warna
warni dan penghuni lainnya.
Akses Pantai Nglambor |
Akses ??
Aksesnya mudah kok. Pantai ini terletak di Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus, Gunungkidul. Pantai mungil ini diapit oleh Pantai Siung dan PantaiJogan. Hanya tinggal mengikuti jalur menuju Pantai Siung. Setelah menemukan pos retribusi, jalan lurus dan ketika bertemu pertigaan ambil kanan. Ikuti deh.
Tapi ingat, jika kalian berkunjung kemari, jagalah
kebersihan. Berpartisipasilah dalam melestarikan biota laut yang ada.
0 Komentar untuk "Pantai Nglambor Gunung Kidul"